- Memahami materi yang mereka ajarkan
- Menggunakan standar kompetensi dan tujuan pembelajaran untuk merencanakan dan memberikan instruksi
- Memperkaya wawasan dan jaringan sebagai sumber penting dalam pengembangan program instruksi
- Merencanakan pembelajaran berdasarkan kemampuan dan minat pebelajar
- Merancang pembelajaran yang memungkinkan pebelajar memperoleh konsep dan teknik matematis
- Menyajikan kegiatan yang memberikan keleluasaan belajar sesuai dengan gaya belajar masing-masing pebelajr
- Bertindak sebagai fasilitator belajar
- Mengembangkan dan memanajemen prosedur dan aturan praktik perkelasan
- Memelihara kondisi atmosfir kelas yang kondusif untuk pembelajaran
- Mengembangkan sistem peringkat yang adil dan menggunakannya sebaik mungkin
- Konsisten dalam mengevaluasi perkembangan pebelajar, formal maupun informal, serta memberikan masukan secara berkala maupun kondisional
- Menggunakan variasi teknik pemecahan masalah dalam mengajar dan memberikan penguatan motivasi
- Memberikan pertanyaan yang membutuhkan pemikiran yang kritis dengan tetap menjaga relevansi pebelajar
- Menyajikan masalah yang dapat diselesaikan dengan berbagai metode
- Meminta pebelajar untuk menuliskan dan menjelaskan konsep matematika, strategi penyelesaian masalah, serta solusi yang ditemukan
- Memanfaatkan teknologi untuk memberikan instruksi bagi pebelajar
- Memotivasi pebelajar untuk memanfaatkan teknologi yang ada dalam pemecahan masalah
- Memberikan aktifitas yang dapat memanfaatkan pembelajaran kooperatif
- Menganjurkan penalaran matematis
- Menghargai perbedaan pendapat
- Gunakan manipulasi dan model untuk mendemonstrasikan konsep matematika
- Mencatat ide-ide baru dan strategi mengajar
- Mau berkolaborasi dengan guru matematika lain untuk perancangan mengajar dan desain instruksi
- Memandang matematika sebagai subjek yang dapat dipelajari oleh semua pebelajar dari berbagai latar belakang
- Selalu memberikan motivasi pada pebelajar untuk melakukan yang terbaik
- Menuntut harapan bagi pebelajar dengan tetap menghargai minat dan perasaan mereka
- Konsisten dan adil
- Membuat tujuan yang realistis bagi dirinya sendiri dan pebelajar
- Mendemonstrasikan hubungan konsep matematika dengan disiplin ilmu yang lain
- Mudah berkomunikasi dan fleksibel
- Memotivasi pebelajar untuk memanfaatkan konsep matematika dalam kehidupannya
- Mencari apa yang memuaskan pebelajar dalam perkembangan belajarnya
Sunday, 10 April 2011
Perilaku Guru Matematika yang baik
Ada guru matematika, dan ada guru matematika yang baik. Guru matematika bisa menjadi guru matematika yang baik dengan memberikan totalitas komitmen, dedikasi, dan antusiasme. Mereka bekerja keras untuk membangun kemampuan profesional mereka dengan selalu memperbaiki poin-poin penting guru matematika. Berikut beberapa poin yang bisa dipertimbangkan untuk menunjang karir kita sebagai guru matematika:
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment